Resep Sayur Lodeh Tewel
Siapa yang tak tahu dengan buah nangka kalo masih mudah namanya tewel, buah besar yang kulitnya agak tajam, hampir semua masyarakat Indonesia mengenal buah yang satu ini, meskipun namanya di setiap daerah berbeda. Buah ini memiliki rasa manis jika sudah masak sehingga bisa langsung dikonsumsi. Namun jika anda ingin mengolahnya menjadi sayuran, maka pilih nangka yang muda atau biasanya disebut tewel oleh orang Jawa. Biasanya nangka mudah ini ada getah yang lengket sehingg pada saat memasakh harus di cuci dengan bersih dan diolah dengan benar.
Buah nangka yang rasanya lezat ini memiliki banyak kandungan gizi seperti karbohidrat, protein, zat besi, lemak, Vitamin B1, fosfor, vitamin A, kalsium, Vitamin C, dll.
Sekarang kita intip yuk cara buat sayur lodeh tewel dibawah ini.
Bahan Sayur Lodeh Tewel:
- 350 gram Nangka muda
- 3 cm Lengkuas
- 3 lembar Daun salam
- 4 buah Kacang panjang
- 1 kotak Tahu putih
- 1 kotak Tempe
- 500 ml Santan
- Secukupnya Air
- Secukupnya Garam, gula, penyedap rasa
Bumbu Halus Sayur Lodeh Tewel:
- 6 siung Bawang merah
- 4 siung Bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 5 buah cabe kecil, sesuai selera
Cara Membuat Sayur Lodeh Tewel:
- Potong-potong nangka muda, kemudian bersihkan lalu rebus sebentar dengan air mendidih. Angkat dan tiriskan
- Potong-potong kacang panjang dengan ukuran 3 cm atau sesuai selera.
- Kemudian potong tempe bentuk dadu.
- Dan potong tahu sesuai selera.
- Haluskan bumbu halus seperti bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, dan cabe kecil.
- Campurkan santan dengan air aduk rata.
- Panaskan air masukan nangka muda, potongan tempe, potongan tahu dan bumbu halus.
- Kemudian tambahkan kacang panjang, daun salam dan lengkuas. Masak hingga semua menjadi lunak.
- Lalu masukan gula, garam dan penyedap rasa aduk hingga mendidih.
- Jika sudah mendidih dan matang, angkat dan sajikan.
Baca artikel lainnya
0 komentar