Resep Prol Talas

Resep Prol Talas

Talas merupakan jenis umbi-umbian. Dimana talas sebenarnya adalah cadangan makan bagi tumbuhan. Talas mempunyai getah yang bisa mengakibatkan gatal, karena itu pada saat mengkonsumsi talah harus di cuci dengan benar dan bersih agar getah talas hilang.
Talas juga banyak mengandung karobhidrat, sehingga bisa di jadikan pengganti nasi kalo tidak ada nasi.
Talas pun bisa di buat aneka makanan yang menarik dan nikmat. Seperti prol talas misalnya. Prol tala sangat terkenal di Indonesia, karena memang rasanya enak, empuk dan sangat cocok untuk menggoyang lidah sahabah RMKS tercinta.
Nah sekarang kita perhatikan cara buat prol talas dibawah ini.




Bahan :
  • 1kg talas, kupas, kukus, haluskan
  • 200 gr tepung terigu protein sedang
  • 250 gr margarin
  • 4 butir telur
  • 2 sdm susu bubuk
  • ½ butir kelapa,kupas, parut
  • 1 sdt garam
  • 200 gr gula pasir
  • Pewarna ungu secukupnya
  • Keju parut secukupnya, untuk taburan


Cara membuat :
  1. Masukan dalam satu tempat, margarin, telur, dan gula pasir, kocok dengan mixer kecepatan tinggi selama ±5 menit .
  2. Masukan kedalamnya talas, susu bubuk, kelapa parut, garam dan pewarna ungu, aduk sampai tercampur rata dengan menggunakan spatula.
  3. Panaskan oven dengan api sedang selama ±5 menit
  4. Masukan adonan sebanyak ¾ cetakan cetakan lalu tutup.
  5. Panggang sampai matang, agkat, sajikan .
Tambahkan buah cheri untuk garnies.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Baca artikel lainnya :


RMKS (ResepMakaKuSuka.Com)

0 komentar

Berita

Kuliner

Lihat Video

Resep Ikan dan Seafood